Kamis, 27 Oktober 2011

Cedera, Sharapova Mundur



Maria Sharapova memutuskan mundur dari WTA Tour Championship. Cedera pergelangan kaki memaksa petenis putri asal Rusia itu tak menuntaskan keikutsertaannya.

Keputusan mundur diambil Sharapova usai dia dikalahkan Li Na pada pertandingan kedua. Itu menjadi kekalahan kedua petenis nomor dua dunia itu setelah sehari sebelumnya ditundukkan Samantha Stosur.

"Pergelangan kaki saya tidak pulih seperti yang diharapkan setelah saya menuntaskan pertandingan pertama," sahut Sharapova seperti diberitakan Reuters.

"Pembengkakannya semakin buruk. Itu membatasi pergerakan saya, dan saya tak ingin mengambil risiko dengan hal itu, terutama di akhir musim karena saya justru punya waktu untuk memulihkan dibanding memaksakan diri dan mengakibatkan cedera lain," lanjut Sharapova.

Keputusan mundur yang diambil Sharapova membuat Caroline Wozniacki dipastikan akan mempertahankan posisi sebagai petenis nomor satu dunia di akhir tahun ini. Sebelum WTA Tour Championship dimulai Sharapova menjadi satu-satunya petenis yang punya kesempatan menggusur petenis Denmark itu dari posisi teratas.

Woznicaki sendiri mengalami kekalahan di pertandingan keduanya di Grup Merah yang tuntas pada Kamis (27/10/2011) dinihari WIB tadi. Dia tunduk atas Vera Zvonareva dalam laga tiga set 6-2, 4-6 dan 6-3. Sebagai pengganti Sharapova telah ditunjuk Marion Bartoli.


-detik-

12BET

Arsip Blog